Pengertian Redaxscript





Redaxscript adalah CMS yang nan ultra, menyederhanakan dunia proyek-proyek online yang kompleks. Pengalaman masa depan desain web dan pengembangan - meninggalkan kebingungan dan membangun website intuitif.

Bagi para pengembang wéb, nama-nama CMS seperti WordPress, Joomla, dan Drupal sudah pasti tidak asing lagi. Ini adalah CMS yang luar biasa lengkap, sampai-sampai banyak digunakan dari mulai situs web pribadi, sekolah, sampai perusahaan. Nah… kali ini saya ingin memperkenalkan sebuah CMS yang menurut saya “kecil-kecil si cabé rawit”. Ini dia keistiméwaannya:
  1. Ukurannya sangat kecil. Versi 12.1 ukuran terkecil hanya 146 KB, atau 373 KB untuk yang Full Package. Coba bandingkan dengan WordPress versi 3.6 yang ukurannya mencapai 4,3 MB (terkomprés).
  2. Éditingnya sangat mudah. Apa yang dilihat bisa langsung diédit di tempat (WYSIWYG). Tidak memakai menu seperti kebanyakan CMS (misalnya WordPress). Sangat intiutif.
  3. Sudah mendukung HTML5, CSS3, RSS2 dan ATOM1, serta memakai JQuery terbaru.
  4. Walau pun ukurannya kecil, untuk urusan security ternyata sangat tangguh.
  5. Dan ternyata CMS ini sudah Résponsive (layoutnya berbéda-béda menyesuaikan lébar layar, sehingga kita nyaman membaca di perangkat bergerak misalnya handphone).
CMS ini sangat cocok untuk anak sekolah yang sedang mulai belajar menggunakan CMS, karena hanya butuh menyisihkan sedikit uang jajan sudah bisa membangun sebuah situs wéb. Berarti bisa memilih pakét hosting termurah. Juga cocok untuk pengembang web yang suka pada prosés “bikin wéb lalu abaikan”.
Sedangkan bagi anda yang berdana lebih kepépét lagi (hanya mampu menyéwa hosting berbiaya ribuan rupiah perbulan yang tidak menyediakan MySQL), bisa menggunakan Quick.CMS. Insya Allah akan saya bahas pada artikel berikutnya.

Sumber : klik disini 

0 komentar:

Posting Komentar